Komponen Ini Wajib Ada Di Mobil Saat Mudik

Sebelum mudik, ada baiknya mobil diperiksa dan lakukan servis atau ganti komponen yang rusak agar perjalanan lancar, aman dan nyaman. Bila sudah, selama perjalanan, Yuta Obed, Manajer Servis Auto2000 Permata Hijau, Jakarta, memberikan daftar komponen penting yang wajib dibawa sebagai cadangan.

1. Pelumas. Untuk mobil yang berusia lebih dari 5 tahun biasanya rentan bocor di beberapa tempat seperti mesin, transmisi, dan rem. Sediakan oli untuk ketiga bagian tersebut sesuai dengan ketentuan berlaku. "Paling penting untuk diperhatikan adalah minyak rem. Sebelum berangkat, periksa tabungnya, jika kurang segera diisi hingga di bawah batas maksimum," urai Yuta.

2. Ganti ban. Pastikan peralatan untuk mengganti ban seperti kunci roda, dongkrak dan tentunya ban cadangan.  Sebagai tambahan perlu juga dibawa dua balok kayu seukuran batu bata. Kegunaannya, ketika mengalami kempis ban, dongkrak sulit dimasukkan ke bawah kolong. Jadi, letakkan satu balok (boleh di depan atau belakang) di ban yang kempis, kemudian lindas sampai bodi mobil terangkat. Aktifkan rem parkir dan ganjal roda lain agar tidak maju atau mundur. Setelah itu pasang dongkrak di tempat yang dianjurkan. Boleh juga bawa lempengan besi sebagai alas dongkrak.



3. Kelistrikan. Bohlam lampu depan belakang, sekring dan relay juga perlu dibawa sebagai cadangan. Angka besaran sesuaikan dengan kebutuhan. Bagi yang belum mengganti aki  yang berusia di atas setahun ada baiknya membawa jumper untuk jaga-jaga ketika soak. Terlebih lagi untuk varian bertransmisi otomatis.

4. Peralatan tambahan. Buat yang doyang ngoprek, bawa juga kunci pas atau ring yang kerap dipakai, antara lain 8, 10, 12, 14, 17, tang, obeng kembang dan pipih. Buat jaga-jaga bila tidak bisa diperbaiki di tempat dan harus dibawa ke bengkel terdekat, sediakan pula tali penarik. Senter, isolasi, lakban dan lap kering juga perlu dibawa.

0 comments: